Discover Borobudur Heritage Hadirkan Pesona Seni dan Budaya
Radio Senda 1680 – Untuk memperingati Waisak dan mempromosikan budaya Borobudur, Hotel Borobudur Jakarta menggelar program “Discover Borobudur Heritage”. Acara ini berlangsung dari 25 April hingga 31 Mei 2025, menghadirkan kolaborasi lintas sektor yang mengangkat nilai seni, spiritualitas, dan kekayaan budaya Indonesia.
Hotel Borobudur Jakarta menginisiasi program ini bersama Yayasan Negeri Rempah, Museum dan Cagar Budaya, Ehipasiko Foundation, Kedutaan Besar Republik Demokratik Sosialis Sri Lanka, dan Kementerian Agama RI, dengan dukungan dari The Chinese Space dan Shaolin Qigong. Mereka menggelar beragam kegiatan seperti pertunjukan seni, pameran budaya, talkshow, dan workshop untuk memperkaya pemahaman publik terhadap nilai-nilai luhur warisan Borobudur.
“Simak Juga: Ekonomi Sulit? Hindari 5 Pengeluaran Ini Menurut Warren Buffet”
Wakil Menteri Kebudayaan, Giring Ganesha, mengapresiasi langkah Hotel Borobudur yang menurutnya dapat mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif dan pariwisata nasional. “Investasi pada kebudayaan akan melahirkan pariwisata dan ekonomi kreatif. Semuanya saling terhubung. Ketika budaya kuat, dampaknya akan terasa pada kebahagiaan masyarakat,” ujar Giring dalam pembukaan acara.
Karina Eva Poetry, Director Marketing Communication Hotel Borobudur Jakarta, menekankan bahwa Hotel Borobudur Jakarta menghadirkan program ini sebagai bagian dari upaya pariwisata berkelanjutan. “Kami ingin memberi kontribusi positif, tidak hanya pada industri kebudayaan, tetapi juga agama, pariwisata, dan sektor ekonomi kreatif,” ucap Karina. Ia juga menyatakan bahwa program ini dapat menginspirasi sektor swasta dan institusi budaya untuk mengadakan kolaborasi. Hal ini dapat memperkuat identitas nasional serta memperluas dampak sosial melalui pendekatan yang edukatif dan inspiratif.
Selama bulan Mei 2025, ada berbagai agenda menarik, di antaranya:
Tak hanya itu, Sri Lanka Food Promotion akan berlangsung di Bogor Café pada 8–14 Mei, menampilkan kuliner khas Sri Lanka dan pertunjukan tari tradisional langsung dari chef dan penari profesional asal Sri Lanka. Pengunjung akan mencicipi rasa otentik sekaligus mengenal lebih dalam budaya kuliner dan seni pertunjukan negara sahabat tersebut.
“Baca Juga: Mengenal PTSD, Luka Batin yang Tak Terlihat”