Ini Bocoran Fitur dan Desain Aplikasi di iOS 19
Radio Senda 1680 – Baru-baru ini, YouTuber Jon Prosser membagikan video yang mengungkap desain aplikasi internal terbaru di iOS 19. Dalam video tersebut, ia memberikan gambaran awal tentang kemungkinan perubahan yang akan terjadi pada iOS generasi mendatang. Kini, Prosser kembali dengan lebih banyak detail bocoran mengenai desain dan fitur baru yang diduga akan hadir di iOS 19.
Mengutip 9to5Mac, Prosser menyebutkan bahwa desain ikon aplikasi di iOS 19 akan mengalami perubahan yang lebih membulat, meski tidak sepenuhnya berbentuk lingkaran seperti pada visionOS atau watchOS. Kabarnya, Apple ingin menciptakan kesan desain yang lebih menyerupai visionOS, dengan efek bayangan dan kedalaman yang lebih nyata. Ini bertujuan untuk memberikan tampilan yang lebih modern dan dinamis.
“Simak Juga: Harga Makanan dan Minuman Makin Mahal, Siap-Siap!”
Selain perubahan pada ikon, tampilan antarmuka juga akan mengalami pembaruan. Beberapa elemen antarmuka, seperti tab sistem, akan mengikuti desain yang mirip dengan visionOS dan aplikasi Photos di iOS 18. Di aplikasi seperti Musik dan App Store, bar menu akan tampak melayang di layar, sementara tab Pencarian juga akan mendapatkan desain baru. Satu pembaruan menarik lainnya adalah kolom pencarian di aplikasi Pesan yang kini akan ditempatkan di bagian bawah layar.
Prosser juga membagikan bocoran tentang aplikasi Pengaturan di iOS 19. Meskipun desain dasarnya mirip dengan versi sebelumnya, setiap daftar kini dilengkapi dengan bayangan dan jarak antar item yang lebih lebar. Sementara itu, untuk aplikasi Kamera, tampaknya Apple tengah mengembangkan tampilan dengan tombol mengambang di layar, memberikan nuansa yang lebih interaktif.
Selain perubahan pada desain, Prosser juga mengungkapkan adanya pembaruan besar pada kamera iPhone 17 Pro dan iPhone 17 Pro Max. Fitur baru ini memungkinkan pengguna merekam video menggunakan kamera depan dan belakang secara bersamaan.
Bocoran terbaru ini semakin menguatkan laporan dari Mark Gurman yang menyebutkan bahwa iOS 19 dan macOS 16 akan membawa perubahan antarmuka besar-besaran dalam beberapa tahun terakhir. Bahkan, karya seni resmi WWDC 2025 yang rilis baru-baru ini tampaknya terpengaruh oleh desain visionOS, dengan elemen visual seperti transparansi dan bayangan bergaya kaca.
Dengan bocoran yang terus berkembang, tampaknya iOS 19 akan membawa penyegaran visual yang signifikan. Namun, tetap mempertahankan fungsionalitas yang sudah pengguna kenal.
“Baca Juga: Kenali Mulberry Teeth, Bentuk Gigi Seperti Buah Murbei”